Pijat Tradisional Totok Wajah di Massage Canggu

Bisnistuban.com – Salah satu layanan yang sangat penting untuk Anda pesan di massage Canggu adalah totok wajah. Layanan ini hadir untuk memberikan sensasi pemijatan secara menyeluruh di bagian wajah pelanggan. Tentu ada banyak manfaat bisa pelanggan peroleh bukan hanya sekedar bagi kecantikan semata.

Apa yang Dimaksud dengan Totok Wajah?

Sebelum memesan layanan ini, penting bagi Anda untuk memahami pengertiannya terlebih dahulu. Totok wajah sendiri merupakan salah satu terapi tradisional yang terapis lakukan dengan menekan titik-titik tertentu di area wajah serta bertujuan untuk mengatasi penyakit-penyakit tertentu.

Tentu saja totok wajah jauh berbeda dengan akupuntur yang memanfaatkan jarum. Totok wajah adalah sebuah akupresur yang hanya memanfaatkan alat khusus maupun ujung jari terapis. Tidak heran jika pengaplikasiannya sama sekali tidak menggunakan jarum.

Terapis totok wajah hanya memanfaatkan alat khusus atau jari mereka untuk menekan titik-titik tertentu di wajah pasiennya. Pada tahap ini, maka Anda hanya perlu berbaring saja. Tentu tinggal menikmati pijatan-pijatan yang telah terapis lakukan secara profesional agar mendapatkan manfaatnya.

Berapa Lama Terapi Totok Wajah?

Anda tentu sudah penasaran ingin mencoba terapi totok wajah. Sebelum itu, usahakan untuk menyempatkan waktu senggang terlebih dahulu. Proses terapi pijat tradisional ini sendiri umumnya akan dilakukan dalam jangka waktu sekitar 1 jam.

Anda hanya perlu berbaring sambil mengikuti instruksi dari terapis yang sudah berpengalaman. Tentu saja tidak ada masalah jika ingin menambah atau mengurangi durasi waktu tersebut. Pasalnya, terkadang penyedia pijat menawarkan berbagai pilihan waktu pada layanan totok wajah ini.

Terlebih manfaat dari terapi pijat tradisional tersebut sangat berlimpah. Pastinya sangat cocok menjadi pilihan apabila memiliki waktu senggang untuk merasakan totok wajah secara langsung. Tidak hanya bermanfaat untuk kecantikan akan tetapi juga kesehatan.

Apa Saja Manfaat Totok Wajah untuk Kecantikan di Massage Canggu?

Ada banyak manfaat dari totok wajah untuk kecantikan apabila Anda memesan layanan ini. Tidak heran jika salah satu jenis pijat tradisional tersebut masih banyak orang cari sampai sekarang. Supaya lebih jelas, simak beberapa manfaat selengkapnya di bawah ini:

Menyehatkan Kulit

Totok wajah dapat Anda manfaatkan untuk menyehatkan kulit. Terlebih kulit yang sehat tentunya perlu peredaran darah yang lancar. Dengan adanya totok wajah yang mana terapis akan memanfaatkan teknik penekanan di titik-titik tertentu pastinya aliran darah semakin lancar.

Apabila aliran darah sekitar wajah semakin lancar, tentu saja kulit yang ada di sekitarnya juga sehat dan terawat. Itulah mengapa kehadiran pijat tradisional yang satu ini dapat memberikan manfaat tersendiri. Khususnya dalam menyehatkan kulit.

Merangsang Pembentukan Kolagen

Masih ada manfaat lainnya yang bisa Anda peroleh apabila melakukan totok wajah. Terutama jika ingin mengatasi kulit yang tidak mudah tua. Pasalnya, pijat tradisional ini akan memanfaatkan terapis berpengalaman sehingga dapat membantu merangsang pembentukan kolagen.

Baca Juga: Pijat panggilan Bali 24 Jam

Kolagen yang terbentuk di kulit wajah tersebut tentunya dapat bermanfaat bagi kecantikan. Kolagen sendiri merupakan bahan alami yang tubuh produksi secara teratur untuk menjaga elastisitas kulit agar tidak mudah kendur dan berkerut.

Menjadikan Kulit Bercahaya

Anda juga dapat memanfaatkan pijat tradisional satu ini untuk membantu menjadikan kulit yang tampak bercahaya. Hal ini karena peredaran darah di area wajah dengan tepat. Tentu aliran darahnya semakin lancar sehingga nutrisi dapat terpenuhi di kulit-kulit wajah.

Tidak heran jika kulit akan tampak bercahaya setelah melakukan totok wajah. Pastinya, pijat tersebut dapat Anda manfaatkan untuk menyehatkan kulit wajah. Terlebih, pemijatan ini tidak hanya dapat dilakukan oleh para wanita saja. Akan tetapi juga sangat penting bagi laki-laki sekalipun.

Berbagai Masalah pada Tubuh yang Dapat Diatasi dengan Totok Wajah

Apabila Anda sering mengalami masalah sakit kepala, maka sangat penting untuk pelanggan pesan. Terlebih, layanan ini memang bisa jadi salah satu alternatif untuk mengatasi masalah sakit kepala tersebut. Selain itu, pastikan menyimak juga beberapa manfaat selengkapnya berikut ini:

Mengatasi Sakit Kepala

Salah satu masalah yang sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari adalah sakit kepala. Tentu Anda bisa memanfaatkan salah satu layanan pijat tradisional seperti totok wajah untuk mengatasinya. Terlebih jika rasa sakit yang muncul terjadi akibat mata lelah atau sinusitis.

Tentu totok wajah bisa jadi salah satu alternatif untuk meredakannya. Layanan totok wajah nantinya akan menggunakan terapis yang telah profesional di bidangnya. Terapis akan menekan titik di beberapa area wajah sehingga manfaatnya dapat diperoleh secara maksimal.

Mengatasi Stres

Padatnya aktivitas membuat kebanyakan orang lebih mudah merasakan stres. Tentu saja hal ini akan menghambat produktivitas Anda. Terutama di dunia pekerjaan. Oleh sebab itu, salah satu solusinya lebih lanjut adalah dengan menyempatkan diri melakukan totok wajah.

Pemijatan di area wajah yang terapis lakukan secara berpengalaman di bidangnya tentunya sangat bermanfaat bagi tubuh Anda. Termasuk untuk membantu mengatasi stres agar pikiran dan tubuh dapat kembali segar, bugar, serta pastinya dapat rileks kembali dalam menjalani aktivitas.

Mengatasi Kecemasan

Selain bermanfaat untuk mengatasi beberapa masalah di atas, totok wajah juga dapat Anda jadikan pilihan apabila ingin mengatasi masalah kecemasan. Hal ini karena proses pemijatan yang akan dilakukan di sekitar wajah dapat melancarkan peredaran darah.

Dengan begitu, seseorang akan merasa jauh lebih rileks. Tidak heran jika rasa cemas maupun stres dapat teratasi dengan baik. Terlebih, tenaga terapis nantinya akan melakukan pemijatan di titik antara kedua alis dalam beberapa waktu sehingga sangat nyaman dan membuat rileks tubuh maupun pikiran.

Meredakan Migrain

Anda juga bisa memanfaatkan totok wajah untuk mengatasi masalah sakit kepala sebelah. Kebanyakan orang menyebutnya dengan istilah migrain. Tentu sudah banyak orang yang sering mengalami masalah ini. Oleh sebab itu, tidak ada salahnya jika mencoba pijat tradisional satu ini.

Terlebih, sakit kepala sebelah tidak boleh Anda remehkan begitu saja. Pasalnya, hal ini juga dapat menimbulkan sakit kepala kronis yang jauh lebih parah. Tidak hanya mengonsumsi obat migrain dari dokter. Akan tetapi juga bisa melakukan totok wajah agar migrain dapat segera mereda.

Menjadikan Tidur Lebih Nyenyak

Manfaat lainnya yang bisa Anda peroleh adalah menjadikan tidur jauh lebih nyenyak dari sebelumnya. Tentu layanan ini sangat direkomendasikan untuk dipesan secara rutin. Terlebih jika memiliki aktivitas cukup padat sehingga menyebabkan tidur kurang nyenyak.

Anda bisa memanfaatkan layanan pijat tradisional totok wajah agar otot-otot yang tegang menjadi lemas. Selain itu, pijat tradisional ini juga dapat bermanfaat untuk menjadikan aliran darah semakin lancar. Tidak heran jika sangat cocok untuk mengatasi rasa lelah seharian.

Itu tadi beberapa informasi tentang layanan pijat tradisional totok wajah di massage Canggu. Tentu bisa jadi solusi lebih lanjut apabila Anda ingin mendapatkan manfaatnya. Baik itu manfaat di bidang gangguan kesehatan atau masalah pada tubuh hingga di bidang kecantikan sekalipun.

Tinggalkan komentar

error: